You need to enable javaScript to run this app.

Peringatan Isra M'iraj Jum'at 31 Januari 2025 di SMPN 1 Pasawahan

  • Jum'at, 31 Januari 2025
  • Berita
  • Dede Faturohman, S.Pd
  • 0 komentar
Peringatan Isra M'iraj Jum'at 31 Januari 2025 di SMPN 1 Pasawahan

Pada hari Jumat, 31 Januari 2025, SMPN 1 Pasawahan menggelar peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW dengan penuh khidmat. Acara ini dihadiri oleh seluruh siswa, dewan guru, serta staf sekolah, kegiatan ini bertujuan untuk memperdalam pemahaman spiritual dan meneladani perjalanan suci Nabi Muhammad SAW.

Kegiatan dimulai dengan pembacaan ayat suci Al-Qur'an oleh Meisya, siswi kelas 9, yang membacakan salah satu surah dalam Al-Qur'an dengan merdu dan penuh penghayatan. Setelah itu, Ketua OSIS menyampaikan sambutan yang menekankan pentingnya mengambil hikmah dari peristiwa Isra Mi'raj untuk meningkatkan kualitas ibadah dan akhlak.

Perwakilan dari PKS juga yang mewakili kepala Sekolah juga memberikan sambutan yang mengajak seluruh hadirin untuk meneladani semangat dan keteguhan Nabi Muhammad SAW dalam menjalankan perintah Allah SWT.

Acara dilanjutkan dengan ceramah oleh Hj. Taufikul Rohman, yang mengulas makna mendalam dari peristiwa Isra Mi'raj serta relevansinya dalam kehidupan sehari-hari. Beliau menekankan pentingnya menjaga shalat lima waktu sebagai bentuk ketaatan dan sarana mendekatkan diri kepada Allah SWT.

Sebagai penutup, Bapak Saepul Arifin memimpin doa bersama, memohon keberkahan dan hidayah agar seluruh keluarga besar SMPN 1 Pasawahan senantiasa berada dalam lindungan-Nya dan mampu mengamalkan ajaran Nabi Muhammad SAW dalam kehidupan sehari-hari.

Peringatan Isra Mi'raj ini diharapkan dapat meningkatkan keimanan dan ketakwaan seluruh peserta, serta menjadi momentum untuk memperbaiki diri dan meneladani akhlak mulia Nabi Muhammad SAW.

Bagikan artikel ini:

Beri Komentar

Irma Silviani, M.Pd

- Kepala Sekolah -

Assalaamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh Segala puji syukur kita naikkan ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena atas limpahan rahmat, dan...

Berlangganan